Sabtu, 24 Januari 2015

SX4 X-Over


X-Road, varian khusus untuk Indonesia
Terkaget-kaget, barangkali itulah kata yang tepat menggambarkan bagaimana PT. Indomobil Niaga Internatioal (PT. IMNI) mendapati permintaan pasar Suzuki SX4.
Gimana nggak? Sejak pertama kali diperkenalkan April tahun lalu SX4 diterima PT. IMNI langsung dari Jepang berbentuk CBU (Compeltely Built Up) sebanyak 300-an unit per bulan. Tak dinyana, permintaan hampir dua kali lipat dari angka itu. Walhasil deretan inden sudah mencapai bulan 11 di tahun ini.
Gerak cepat langsung dilakukan. Guna memenuhi permintaan pasar, PT. IMNI merubah strategi dengan memproduksi sendiri versi CKD (Completely Knock Down) di pabrik mereka di Tambun, Bekasi. Hal yang sama juga dilakukan pada Suzuki Swift.

Nah, untuk produk lokal crossover pertama di Indonesia ini diperkenalkan dalam dua varian; X-Over dan X-Road. Bedanya?
“X-Over lebih ditujukan sebagai kendaraan dual purpose, bisa dipakai off road ringan dan on road. Sedang X-Road untuk keperluan city use,” kata Soebronto Laras, Presiden Direktur IMNI, saat launching di Manado, Sulawesi Utara, akhir bulan lalu.

Saya mendapat kesempatan menguji SX4 X-Over. Sepintas, khusus X-Over yang di uji, sama dengan versi CBU Jepang-nya. Kelebihannya, ada tambahan dua cakram di roda belakang.

X-Over, lebih sangar dan macho

Selain versi 4 percepatan otomatis, SX4 juga tersedia dalam versi manual menggunakan 5 tingkat percepatan. (Lihat boks: PERBEDAAN X-Over dan X-Road).
Soal mesin tak ada perubahan. SX4 dalam negeri ini masih menggunakan mesin M15A 1.500 cc DOHC (Double OverHead Carmshaft) VVT (Variable Valve Timing) 16 valve. Tenaga yang dihasilkan mencapai 100 PS pada 6000 rpm dan torsi maksimum 133 Nm pada 4000 rpm SX4.
Tenaga dan torsi ini lumayan pas buat meluncur melewati tanjakan dan turunan yang lumayan dari kota Manado menuju kawasan Danau Tondano. Namun, sayangnya, saya tak sempat mencicipi kecepatan maksimal SX4 lantaran harus beriringan mengikuti patwal.
Yang membuat saya terkesan adalah radius putarnya. Meski masuk kategori mini SUV, SX4 memiliki minimum turning radius 5,3 meter. Sehingga handling SX4 melewati belokan ekstrim dalam perjalanan Danau Tondano menuju Tomohon menjadi tak ada masalah.
Perjalanan diakhiri di Lokon Resort yang terletak kaki Gunung Lokon yang menyajikan pemandangan indah gunung aktif setinggi 1.580 meter dari permukaan laut tersebut.

Sebenarnya, memproduksi sendiri SX4 bukan hanya soal memenuhi pasar tapi juga memperluas. Hal ini terlihat dari optimistisnya Suzuki dengan produknya yang satu ini. Mereka berencana memproduksi 1.000 unit tiap bulannya. Sebanyak 70% diantaranya untuk X-Over dan sisanya X-Road.
Rencananya, untuk X-Over bakal dilansir bulan Mei sementara X-Road siap dipesan bulan Juni. Karena diproduksi lokal, harga Suzuki SX4 ini akan lebih rendah.
Harganya? “Nanti saja, tapi X-Over sekitar Rp 160 juta dan X-Road sekitar Rp 150 juta,” kata Bebin Djuanda, Brand Manager Marketing 4W Brand II (Swift, Grand Vitara, SX4, dan Baleno) PT IMNI memberi bocoran.
Kesimpulannya, CKD atau CBU, rasanya idem ditto. Jadi, punya Suzuki SX4 dalam negeri? Siapa takut?

SPESIFIKASI
Mesin: M15A DOHC 16 valve VVT
Kapasitas: 1.490 cc
Daya Maksimum: 100 ps/6.000 rpm
Torsi: 133 Nm/4.000 rpm
Transmisi: 4-speed automatic shift gate; 5-speed manual
Dimensi (pxlxt): 4135/1755/1605 mm
Suspensi: Independent MacPherson Strut (depan); Torsion Beam (belakang)

PERBEDAAN X-Over dan X-Road
Ekterior
X-Over dilengkapi roof rail, rear mud guard, front mud guard, side under protection, wheelarch extension, kaca spion bisa dilipat otomatis. Sedangkan X-Road tidak dilengkapi namun ada turning signal di kaca spion.

Air Intake
X-Over 715 mm. X-Road 700 mm
Ground clereance
X-Over 175 mm. X-Road 165 mm
Ban
X-Over 205/60 R16. X-Road 195/65 R15
Interior
X-Over dilengkapi CD tuner integrated, audio control steering wheel, dan 8 speaker. X-Road hanya dilengkapi audio player dengan dua speaker.
Multi Information Display (MID) pada X-Over menunjukkan suhu diluar, watu, konsumsi bahan bakar. Untuk X-Road hanya penunjuk waktu saja.
Keamanan
X-Over dilengkapi dual SRS airbags sedangkan X-Road tidak. X-Road hanya TECT body, sedangkan X-Over plus 4 rem cakram dengan ABS, EBD dan BA.

sumber : suzuki-bit
Suzuki